Jakarta, 29 September 2022 – Universitas Terbuka berkunjung ke Kompas Gramedia pada hari Rabu (28/9/2022) dalam rangka mempererat silaturahmi dan memperluas peluang kerja sama. Rombongan Universitas Terbuka yang dipimpin oleh Rektor Universitas Terbuka Prof. Drs. Ojat Darojat, M.Bus diterima di Studio 1 KompasTV, Menara Kompas, Palmerah Selatan. Universitas Terbuka merupakan salah satu lembaga pendidikan yang memberi kesempatan kepada masyarakat luas untuk memperluas cakrawala. Acara dibuka dengan sambutan dari Corporate Communication Director Kompas Gramedia Glory Oyong dan Manufacture Group Director Kompas Gramedia Hari Susanto. Kemudian dilanjut sambutan dan pemaparan materi dari Rektor Universitas Terbuka Prof. Drs. Ojat Darojat, M.Bus. Setelah penyampaian materi dari kedua belah pihak, acara dilanjutkan dengan sesi diskusi yang membahas rancangan kerja sama.
Dalam kunjungan ini hadir pula Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum Prof. Dr. Ali Muktiyanto, SE., Wakil Rektor Bidang Pengembangan Institusi dan Kerja Sama Rahmat Budiman, S.S., M.Hum., Kepala LPPM Dr. Paken Pandiangan, S.Si., M.Si., Kabag. PPKBA/Koordinator Bidang Tata Usaha pada LPPMP Agus Saeful Mujab, Ka. BAKP/Biro Akademik, Kemahasiswaan dan Perencanaan Dr. Milwan, S.Sos., M.Si., Ka. PPHIK/Pusat Pengembangan Hubungan Internasional Maya Maria, S.E. M.M., Ka. P2M2/Pusat Pengembangan Multimedia Drs. Jamaludin M.Si., Ka. PUSLABA/Pusat Pengelolaan Bahan Ajar M.Si., Arief Rahman Susila, S.E., M.Si., Dekan Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik Dr. Sofjan Aripin, dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama pada Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik Muhammad Husni Arifin, S.Ag., M.Si., Ph.D.
Dalam menyambut kunjungan dari Universitas Terbuka, turut hadir Direktur Kerja Sama Antarlembaga Kompas Rusdi Amral, Pemimpin Redaksi Kompas Sutta Dharmasaputra, Kompas Commercial Director Lukminto Wibowo, Pemimpin Redaksi Kompas.com Wisnu Nugroho, Wakil Pemimpin Redaksi KompasTV Yogi Arief Nugraha, Vice Director Grid Network Harry Kristianto, KG Radio Network Director Markus Gunawan, Vice News Director Tribun Network/Pemimpin Redaksi Warta Kota Domu Ambarita, Media & Book Printing Director Paulus Winata, KGX Director Amelia Angelica, GM Supply Chain Printing Herman, dan GM Printing Services Adi Rahmanto.
Dalam sesi diskusi, Ojat Darojat menyampaikan, “Meskipun bukan menjadi perguruan tinggi pilihan utama bagi calon mahasiswa, namun kami berpegang teguh dengan Sila ke-5 Pancasila yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Kami memiliki visi misi yang sama dengan Kompas Gramedia yang ingin menyamaratakan pendidikan di Indonesia dan mencerahkan bangsa. Hal tersebut juga sesuai dengan arahan pemerintah."
Merespons penuturan dari Ojat Darojat, Hari Susanto menyampaikan, “Pada kesempatan baik ini, biarlah forum ini menjadikan kita saling kenal sehingga kerja sama antara Kompas Gramedia dengan Universitas Terbuka yang dimulai oleh GoMan dapat lebih meluas dengan berbagai opportunity yang bisa digarap bersama-sama.” Menutup sesi diskusi, Rahmat Budiman menyampaikan pesan positif, “Kita akan siapkan kerja sama. Mohon disiapkan para rekan media terutama di pelosok daerah, karena tanpa bantuan rekan media maka Universitas Terbuka tidak akan bisa berkembang.”
Di pengujung sesi diskusi, Wartawan Humaniora Kompas Tatang Mulyana Sinaga melontarkan pertanyaan mengenai rencana Universitas Terbuka ke depan agar tetap menjadi perguruan tinggi yang unggul di tengah banyaknya universitas yang menerapkan pembelajaran digital. “Pendidikan jarak jauh memiliki banyak pedoman, tidak hanya sebatas online based learning. Walaupun mayoritas universitas telah melakukan pembelajaran digital, namun hanya Universitas Terbuka yang telah mendapatkan Quality Certificate dari International Council for Open and Education (ICDE) di Asia. Artinya, Universitas Terbuka memiliki program pendidikan tinggi jarak jauh (PTJJ) terbaik,” jawab Ojat. Melengkapi jawabannya, Ojat menambahkan, “Bagaimana Universitas Terbuka tetap bertahan dengan meningkatkan kinerja dan pelayanannya. Kami terus memegang teguh nilai-nilai dan tujuan dari Universitas Terbuka dengan memberikan kesempatan pendidikan bagi seluruh masyarakat di Indonesia. Hal ini juga kami lakukan dengan melakukan kerja sama dengan berbagai pihak untuk menunjang pendidikan.”
Berakhirnya sesi tanya jawab menjadi penanda usainya sesi formal acara kunjungan ini. Acara kunjungan dilanjutkan dengan meninjau Newsroom KG Media, kemudian pertandingan persahabatan tenis di Sport Center Palmerah Selatan hingga pukul 19.00 WIB. Setelah beradu di lapangan, acara ditutup dengan hidangan makan malam. Melalui acara ini, diharapkan kerja sama antara Kompas Gramedia dan Universitas Terbuka dapat terjalin semakin erat dan menjadi sarana Kompas Gramedia dalam berkontribusi mendukung pemerataan pendidikan di Indonesia.