Jakarta, 15 Maret 2023 - Instansi pendidikan memiliki nilai penting dalam memajukan kualitas sumber daya manusia. Mendukung peran penting keberadaan dunia pendidikan, Kompas Gramedia menerima kunjungan mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) pada hari Rabu, 15 Maret 2023. Hadir dalam kunjungan ini Ketua Program Studi S1 Hubungan Masyarakat UKSW Dr. Rini Darmastuti S.Sos., M.Si., Dosen Pembimbing Dian Novitasari M.Si., beserta mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Satya Wacana. Rombongan mahasiswa diterima di Bentara Budaya Jakarta oleh Wakil Redaksi Pelaksana Caroline Damanik dan Corporate Communication KG Devin Airlangga. Kunjungan ini menjadi sarana untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa perihal keterkaitan antara media dan teknologi serta kiat untuk beradaptasi di era perkembangan teknologi yang kian pesat.
Corporate Communication KG Devin Airlangga membuka acara dengan menyampaikan sejarah singkat lahirnya Kompas Gramedia hingga pemaparan perkembangan unit bisnis yang dimiliki oleh Kompas Gramedia dari tahun ke tahun kepada mahasiswa. Dalam sesi tersebut, Devin Airlangga menyampaikan Kompas Gramedia telah berkembang menjadi perusahaan multi-industri yang bergerak dengan 8 pilar utama.
“Tahun ini Kompas Gramedia akan memasuki usia 60 tahun, lebih tepatnya di tanggal 17 Agustus nanti. Sebagai perusahaan yang telah berdiri lama, tentunya Kompas Gramedia berusaha untuk terus relevan dengan pelanggannya. Dengan terus bertransformasi, kini Kompas Gramedia telah memiliki 8 pilar bisnis utama, yaitu Media, Retail & Publishing, Hospitality, Manufacture, Education, Event and Venue, Property, dan Digital. Kompas Gramedia dapat bertahan dan berkembang sejauh ini karena kita berusaha untuk terus relevan dan menjaga kualitas pelayanan yang diberikan kepada publik,” ucap Devin.
Devin Airlangga juga menjelaskan salah satu faktor terbesar suatu perusahaan dapat bertahan adalah reputasi yang baik. Kompas Gramedia memiliki kepercayaan tinggi dari masyarakat dan semua unit bisnis yang ada juga menjunjung tinggi nilai 5C yang dimiliki oleh Kompas Gramedia yaitu customer delight, competitive, caring, competent, dan credible. Kelima nilai itulah yang menjadi acuan utama semua unit bisnis Kompas Gramedia.
Pada kesempatan ini, Caroline Damanik mewakili Kompas.com turut menambahkan bahwasanya Kompas.com memiliki peranan tersendiri sebagai media. Caroline juga menjelaskan bagaimana kegiatan jurnalistik masih belum dapat digantikan oleh teknologi AI pada saat ini.
“Sebetulnya kegiatan jurnalistik itu belum bisa digantikan oleh teknologi seperti AI, karena banyak kode etik yang hanya bisa dilakukan oleh akal manusia. Contohnya seperti menyaring bagian dari berita mana yang layak untuk masuk ke media, bagaimana membuat sebuah tulisan itu tidak bermakna ganda dan sebagainya. Oleh karena itu, kegiatan jurnalistik sebenarnya tidak mewajibkan untuk bisa multitasking, tetapi harus multiskill,” kata Caroline.
Setelah mahasiswa dinilai cukup mengenal Kompas Gramedia dan Kompas.com, kunjungan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan meliputi bagaimana mahasiswa ingin mengetahui lebih dalam mengenai Kompas Gramedia serta kegiatan jurnalistik yang ada di Kompas.com.
Sesi kunjungan berjalan dengan lancar berkat antusiasme yang tinggi dari mahasiswa melalui serangkaian pertanyaan yang disampaikan. Pihak Kompas Gramedia secara timbal balik merespons pertanyaan dan semakin memperkaya pengetahuan mahasiswa perihal cara mendapatkan kepercayaan publik dan kegiatan jurnalistik. Kunjungan ditutup dengan pemberian hadiah untuk dua mahasiswa terpilih yang telah menyampaikan pertanyaan-pertanyaan menarik. Sebelum mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana berpamitan, rombongan mengunjungi Studio 1 dan Control Room KompasTV. Melalui tur singkat tersebut, mahasiswa mengamati proses produksi media dan berdiskusi dengan praktisi perihal aktivitas kehumasan Kompas Gramedia yang terus beradaptasi menjawab kebutuhan masyarakat.
Kunjungan ini menjadi implementasi Kompas Gramedia dalam misinya untuk berkontribusi langsung membangun dunia pendidikan yang semakin maju dan terdepan dengan harapan ilmu yang dibagikan dapat bermanfaat dan ditularkan kepada teman-teman mahasiswa lainnya. Hal ini sejalan dengan visi Kompas Gramedia untuk mencerahkan masyarakat, salah satunya dengan mendukung universitas Tanah Air sebagai ujung tombak generasi penerus bangsa.
Penulis: Gisella Darfian dan Syafa Nadya (KGIC CorpComm 2023)