panel-head.png

Ruang Media

Berita

BERBAGI KEBAHAGIAAN DI STASIUN LRT PULOMAS

PT LRT Jakarta berkolaborasi dengan Majalah Bobo menyelenggarakan kegiatan seru untuk anak-anak yatim piatu dari Kelurahan Kayu Putih dan anak-anak korban banjir yang berdomisili di sekitar Stasiun LRT Jakarta pada Sabtu (15/2/2020) dan Minggu (16/2/2020) di Stasiun LRT Pulomas, Jakarta Timur.

Di acara bertajuk “Berbagi Kebahagiaan di Stasiun LRT Jakarta” ini Tim Majalah Bobo berkesempatan menghibur lebih dari 400 anak dengan mendongeng seru tentang keluarga kelinci yang berencana naik kereta. Selain mendongeng, Tim Redaksi Majalah Bobo juga mengajari anak-anak untuk melipat kertas origami, mewarnai, dan membuat kolase. Acara semakin seru dengan adanya tepuk LRT yang memudahkan anak-anak mengingat cara naik LRT, juga pemeriksaan kesehatan dan pengetahuan hidup sehat.

“Berbagi Kebahagiaan di Stasiun LRT Jakarta” berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 14 sampai dengan 16 Februari 2020. Acara pada hari pertama khusus untuk orang-orang lanjut usia sedangkan hari kedua dan ketiga untuk anak-anak panti asuhan dan korban banjir. Program ini hasil kolaborasi PT LRT Jakarta, Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Suku Dinas PPKUKM Jakarta Timur, Suku Dinas Sosial Jakarta Timur, Bank DKI, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Duit HaPe, Dompet Dhuafa, Lazizmu, Matahatimu.org, Muslimnesia, Enesis Group, Danone Aqua, Waste for Change, dan Majalah Bobo. (Ana/Majalah Bobo)