Kehadiran Kompas.id mendapat respons positif. Meski terhitung baru, hingga Desember 2018, Kompas.id telah mencatatkan lebih dari 400.000 pengguna terdaftar. Usia Kompas.id masih muda, bahkan belum genap dua tahun, namun kelahirannya telah menjadi tonggak baru Harian Kompas dalam menyajikan informasi berkualitas. Hal itu terbukti dan diakui melalui sejumlah pencapaian.
Hingga penghujung tahun 2018, Kompas.id menyabet empat penghargaan; ajang Asian Digital Media Awards, yakni emas untuk kategori Reader Revenue Iniatiave (Inisiatif Portal Berita Berbayar), penghargaan perunggu untuk kategori Best News Website or Mobile Service untuk liputan Jelajah Terumbu Karang, penghargaan ID Website Awards 2018 sebagai apresiasi terhadap penggunaan domain ID terbaik di Indonesia, dari Pengelola Nama Domain Indonesia (Pandi), tak ketinggalan penghargaan jurnalistik Adinegoro kategori Jurnalis Siber dengan artikel “Janji untuk Papua” yang dipublikasikan di Kompas.id pada 1 Maret 2017. Ragam raihan ini adalah bentuk komitmen dan konsistensi Harian Kompas dalam melahirkan karya jurnalistik berbasis data dan berkedalaman pada Kompas.id.
Konten Kompas.id ‘Tutur Visual’ juga mendapat apreasiasi dari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang memanfaatkannya sebagai bahan ajar alternatif di kelas. Menu ‘Tutur Visual’ adalah salah satu konten unggulan Kompas.id yang memberi pembaca pengalaman baru dalam membaca berita lewat sajian visual dan grafi k interaktif.
Perjalanan Kompas.id memang belum genap dua tahun, tapi hasil baik ini menjadi dasar bagi Kompas.id untuk senantiasa berinovasi demi menjawab pergerakan zaman sekaligus memberi pelayanan informasi terbaik bagi masyarakat, juga Indonesia. (Veronica Gabriella/Marcomm Harian Kompas)